Penggunaan Rotan Sebagai Bahan Baku Mebel

rotan mebelNgonoo.net selamat siang ngonoer kali ini saya memposting tentang bahan baku rotan yang dibuat untuk mebel,kursi rotan anyaman rotan dan sebagainya.Sekelompok palma dari puak (tribus) Calameae yang kita kenal dengan sebutan rotan dapat menjadi pengganti kayu sebagai bahan baku pembuatan mebel.

Memang sifatnya tak sekokoh kayu, tetapi rotan tak kalah cantik ketika dijadikan mebel. Namun, tidak hanya mebel, rotan dapat digunakan menjadi bahan baku kerajinan tangan lain, seperti keranjang, tutup saji, tudung lampu, tikar, tempat tisu, piring, bahkan menjadi tas dan sepatu.
USAHA kerajinan rotan termasuk ke salah satu usaha yang tak berpengaruh terhadap saingan produk-produk atau barang pabrik yang terbuat dari plastik dan besi. Hal ini dikarenakan benda-benda yang ter-buat dari rotan memiliki karakter yang membuat ruangan terkesan lebih alami.

Rotan memiliki beberapa keunggulan dari kayu seperti ringan, elastis atau mudah dibentuk, dan murah. Sementara itu, kelemahan utama rotan adalah gampang terkena kutu bubuk atau disebut dengan pin hole. Salah satu cara mudah untuk menangani hal ini adalah menggunakan larutan kapur barus dan minyak tanah yang kemudian disemprotkan ke seluruh bagian rotan.

Sampai saat ini, perajin usaha rotan masih tetap bertahan dengan terus mampu menghasilkan karya setiap hari. Hasil dari kerajinan rotan lebih terbilang praktis, harga terjangkau, dan jika dirawat dengan baik mampu bertahan sampai turun-temurun. Sifat rotan yang cepat tumbuh, relatif mudah dipanen, serta mudah dipindah-pindah diharapkan dapat membantu menjaga kelestarian hutan karena orang akan lebih memilih menggunakan rotan dari pada kayu.
Sebagian besar rotan berasal dari hutan di Indonesia, seperti Sumatera, Jawa, Kalimantan, Sulawesi, dan Nusa Tenggara. Indonesia memasok 70 persen kebutuhan rotan dunia. Sisa pasar diisi dari Malaysia, Filipina, Sri Lanka, dan Banglades.

Informasi yang terangkum dari Kemenperin.go.id, guna meningkatkan nilai tambah rotan sebagai industri hilir unggulan berbasis agro, Kemenperin meluncurkan gerakan bersama untuk meningkatkan penggunaan mebel rotan Indonesia di kantor-kantor instansi pemerintah, swasta, dan sekolah-sekolah.

Salah satu langkah yang telah ditempuh untuk mendukung gerakan tersebut adalah mengeluarkan surat kepada para menteri dan gubernur agar menggunakan mebel rotan Indonesia dalam memenuhi kebutuhan mebel di jajaran instansi, baik di pusat maupun daerah.

Dengan demikian, diharapkan program ini dapat semakin mendorong berkembangnya industri mebel rotan di daerah penghasil bahan baku rotan, memberdayakan industri kecil dan menengah furniture rotan di sentra industri rotan, serta meningkatkan daya saing industri rotan dengan tetap memperhatikan kelestarian sumber daya rotan yang ada.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Penggunaan Rotan Sebagai Bahan Baku Mebel"

Posting Komentar